TUTORIAL

Sunday, October 28, 2012

Exploring N SEOUL TOWER



Friends. kalian yang udah sering lihat drama korea pasti udah tahu donk N Seoul tower itu seperti apa. Bener banget!! N Seoul Tower ini muncul di beberapa drama korea diantaranya: BBF, City Hunter, dan Princess Hours. Atau bagi yang tau video klipnya lagu S.E.O.U.L yang dinyanyikan SDSD dan SuJu terlihat sekali kan N Seoul Towernya.  Kalau yang pernah lihat Reality Show We Got Married Khuntoria, nah mereka juga berkunjung kesini sambil tidak lupa mengikat gembok cinta super gede di pagar puncak menara.


Oke Deh. Langsung saja ya kita bahas menara kebanggaan warga Korea ini.

Lanjuuuuttt ...

N Seoul Tower ini terletak di Gunung Namsan. Jadi ada di puncaknya gitu. Hmm, kalau kayak gini kita bisa lihat panorama kota Seoul dari atas menara ini ya ... pasti sooo beautiful yah.



Tower ini adalah simbol kota Seoul yang dibuka pertama kali untuk umum pada tahun 1980. Sekarang tower ini jadi salah satu destinasi wisata yang paling ramai dikunjungi setiap hari. Well, karena tower ini sudah dipermak habis-habisan, bukan hanya sekadar menara saja tapi juga sebagai ruang budaya, tempat pertunjukan, restoran-restoran dan berbagai hiburan lainnya.

Ada tujuh area di N Seoul tower ini. Boleh deh kita menyebutnya ada tujuh lantai. Berikut ini adalah keterangan gambarnya.








Tiket masuk ke observatorium yang ada di lantai T2 dan T3 bisa dibeli di loket tiket yang terletak di luar menara. Disini juga tersedia buku panduan dalam bahasa Korea, China, Jepang, dan Inggris. Harga tiketnya 3000 Won untuk anak usia 4-12 tahun, 7000 Won untuk usia 13-64 tahun, dan 5000 Won untuk usia 65 tahun ke atas. Berarti untuk kita usia produktif kurang lebih Rp.60.000. Hmm, mahal apa murah Friends? Tergantung kantong masing-masing ya.

Di sebelah loket tiket ada zona foto dengan background yang sudah disiapkan oleh pihak N Seoul Tower.  Tiap musim diganti lho backgroundnya. Disini fotonya bisa langsung di cetak.  Harganya bervariasi antara 3.500 Won sampai 10.000 Won tergantung jumlah foto yang dicetak. Tapi kalau mau yang gratisan, kita bisa foto-foto pake kamera sendiri di spot-spot lainnya di dalam tower.


Di lantai 1 ada toko oleh-oleh yang menjual berbagai macam sovenir N Seoul Tower seperti gantungan kunci, dan accesories lainnya. Di lantai ini kita juga bisa menikmati sandwich dan kopi dan beberapa minuman semacam foodcourt gitulah. Harga makanan dan minuman disini bervariasi antara 3000 Won sampai 4500 Won untuk makanan cepat saji ala barat, sedangkan snack-snack ala korea seperti gimbap, bibimbap, dan mie harganya berkisar 3000-6500 Won.



Turun ke Lantai 0, disini kita bisa menemukan lobi dari N Seoul Tower ini. Ada beberapa tempat duduk berwarna merah yang menghadap ke jendela. Juga bebrapa tempat duduk berwarna putih yang berderet . Lobi ini adalah favorit bagi pemuda pemudi korea. Good spot buat nongkrong karena disini disediakan monitor untuk memutar film dan music Free!!



Masih di lantai 0, disini ada paviliun A & B yang menampilkan pertunjukan dan pameran budaya untuk semua kalangan. Buat masuk ke paviliun budaya ini pake bayar Friends, di Paviliun A harganya 3000 Won sedang di paviliun B harganya 20000 Won. Dari lantai 0 ini kita bisa naik ke atas menara menggunakan elevator.

Di area N Tower 5 yang terletak di puncak menara, ada sebuah restoran mewah N'Grill yang menawarkan berbagai fasilitas yang mewah pula. Restoran ini cocok untuk menikmati pemandangan malam yang menakjubkan karena bisa berputar setiap 48 menit. Jadi pemandangan kota seoul bisa kelihatan semuanyaaa... Psst, ini restoran top class deh. Makanan disini cukup mahal untuk kantongku. Hehehe .. Ya iyalah, namanya juga restoran mewah. Harga makanannya berkisat antara 60.000-75.000 Won. Itu belum termasuk pajak 10% lho ... Wah sekali makan bisa habis sekitar Rp.700.000. Uang sakuku dua bulan itu ... L

Turun satu lantai dari restoran tadi, yaitu di artea N Tower 3 ada Observatorium Digital. Di setiap sisi jendela ada tulisan berbagai negara dan juga nama jalannya. Ada teleskop canggih di setiap jendela. Mau lihat Indonesia pake teleskop itu?  Sayangnya enggak ada jendela yang bertuliskan Indonesia, Hehehe ...


Turun lagi satu lantai di area N Tower 2 ada observatorium analog. Ada kursi-kursi dan teleskop analog untuk melihat kota seoul dengan jelas. Disini juga ada jualan snack dan minuman. Di area ini juga ada sky restroom dan toko souvenir.






PS:
Kalau ingin lihat view paling bagus, kita bisa berkunjung kesana antara pukul 19.00 sampai 24.00 karena ada ilumination show alias perunjukan lampu yang ciamik.
Oh ya, area lobi, P2 dan P1 bisa kita nikmati secara gratis alias gak bayar. Yang bayar itu masuk ke 
observatoriumnya.



Bagaimana cara kesana?
1. Naik Cable Car atau kereta gantung. Dari Stasiun Myeongdong jalan 10 menit ke stasium cable car. Kalau naik ini bisa lihat view yang bagus dari atas kereta gantung. Sekali naik harganya 4.800 Won. Bisa dinaiki pada jam 10.00-is 22.30.

2. Naik Bis. Bisa naik bis kuning di stasiun Chungmuro (Line 3 atau 4) atau dari Donguk University (Line 3) Tarifnya 550 Won. Oh ya kalau kesini gak bisa naik taksi, karena taksi dilarang lewat sini.

Nah, friends segitu aja ya tentang Namsan Seoul Tower ini. Kalau Friends ada informasi lainnya tentang N Seoul Tower ini boleh deh komentar di bawah ini... Ok.
:)

No comments:

Post a Comment